Search

118 Sekdes Dibekali Untuk Mengemban Tugasnya

BERITA KLATEN-Sebanyak 118 orang sekretaris desa (Sekdes) di Kabupaten Klaten, Jateng yang baru direkrut beberapa pekan lalu telah mengikuti pembekalan, bimbingan teknis, dan workshop di Balai Desa Jonggrangan, Rabu s/d Kamis (8-9/8/2018).

Sekdes yang jumlahnya  118 orang ini merupakan sekdes hasil perekrutan di Kabupaten Klaten beberapa pekan lalu. Sekdes yang mengikuti pembekalan tersebut adalah Sekdes yang baru. Sekdes yang baru ini belum banyak pengetahuan dan pengalaman mengenai pemerintahan desa. Karena itu para Sekdes yang baru itu perlu dibekali. Hal itu disampaikan oleh salah seorang Kasi Dinas Pemberdayaan Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Klaten Agung. Lebih lanjut Agung mengatakan materi yang disampaikan adalah pemahaman hal-hal mendukung untuk melaksanakan tugas-tugas sebagai Seldes. Materi pembekalan adalah penyampaian kebijakan umum daerah dan desa yang disampaikan oleh Sekda Joko Sawaldi. Materi lainnya adalah Manajemen Pemerintahan Desa, Administrasi Desa, Pengelolaan Keuangan Desa, Tugas Pokok dan Fungsi Perangkat Desa, Siskeudes, Pengawasan Keuangan Desa, Korupsi, Kolusi dan Nepotisme, Aparat Desa yang berdampak, dan Peraturan dan Regulasi tentang desa. Nara sumber yang menyampaikan materi-materi tersebut adalah Asisten Bupati bidang pemerintahan dan kesra, dari Dispermasdes Kabupaten Klaten, dan dari Inspektorat Kabupaten Klaten.

Kegiatan pembekalan, bimbingan  teknis dan workshop bagi aparat pemerintahan desa atau sekretaris desa yang baru di Kabupaten Klaten tahun 2018 nantinya benar-benar bermanfaat bagi perangkat desa yang baru. Kegiatan pembekalan tersebut menurut beberapa sekdes baru yang mengikuti kegiatan ini akan mendapat bekal pengetahuan yang bermanfaat dalam menjalankan tugas sebagai sekretaris desa. Kegiatan pembekalan tersebut tiap hari sampai pukul 16.00.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Klaten Jaka Purwanto dalam laporan sambutannya antara lain mengungkapkan pembekalan bimbingan ini untuk memberikan kemampuan teknis pada Sekdes yang baru di Kabupaten Klaten. Para Sekdes yang dibekali ini dapat melakukan koordinasi di pemerintahan desa. Tentunya juga dapat mensinkronkan dengan program kerja Kabupaten Klaten. Karena adanya koordinasi yang baik antara desa dan Kabupaten Klaten sehingga Pemerintah Kabupaten Klaten dan pemerintah desa ada sinkronisasi dan selaras untuk mewujudkan dan mendukung visi dan misi Kabupaten Klaten yang mandiri dan berdaya saing. Jaka Purwanto berharap kegiatan pembekalan ini berjalan lancar sesuai yang direncanakan,  dan bermanfaat bagi para Sekdes yang baru ini.(ksd)

Cloud Hosting Indonesia

Tinggalkan Komentar