Untuk 5 hari kegiatan belajar mengajar (KBM) di Kecamatan Kebonarum, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah sudah berjalan sejak diinstruksikan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Klaten Pantoro bulan lalu. Kegiatan ekstra wajib maupun pilihan juga sudah berjalan.
Demikian diungkapkan Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Pendidikan Kecamatan Kebonarum Sudibya, ketika ditemui di kantornya, Senin (21/9). Lebih lanjut ia mengatakan, semua Sekolah Dasar (SD) Negeri juga sudah menjalankan kegiatan Pramuka sebagai ekstra wajib. Ia juga menjelaskan kegiatan Pramuka ada yang melaksanakan pada hari Sabtu. Kemudian untuk kegiatan ekstra pilihan dilaksanakan pada hari Sabtu. Kegiatan ekstra wajib pramuka maupun ekstra pilihan diampu oleh guru.
Sudibya yang menjabat sebagai kepala UPTD Pendidikan Kecamatan Kebonarum sejak Januari lalu mengatakan selalu memantau kegiatan yang dilakukan sekolah. Menurutnya, monitoring di sekolah-sekolah sering dilakukan secara pendadakan. ”Di wilayah Kecamatan Kebonarum di masing-masing sekolah, pada hari Senin sampai Sabtu selama tidak libur di ada kegiatan terus. Karena ada kegiatan ekstra wajib maupun ekstra pilihan yang dilaksanakan pada hari Sabtu,”tutur Sudibya.
Untuk menjaga kebugaran maupun kesehatan para guru, setiap hari Jumat para kepala sekolah dasar melakukan olah raga. Macam olah raga yang dilakukan bisa jalan-jalan, dan senam. Setelah olah raga diteruskan pertemuan koordinasi dengan para Kepala SD Negeri maupun SD swasta. Dalam kesempatan pertemuan atau koordinasi juga disampaikan informasi kedinasan dari Sudibya. Di Kecamatan Kebonarum ada 13 sekolah dasar negeri dan 2 SD swasta, ialah SD Muhammadiyah di Basin, dan SD Islam Terpadu di Gondang.