Search

Bupati Hj Sri Mulyani Meluangkan Waktu Silahturahmi Dengan Wartawan

BERITA KLATEN – Jelang hari Raya Idul Fitri 1442 H, Bupati Klaten Hj Sri Mulyani didampingi sejumlah pejabat mengadakan silaturahmi dengan wartawan yang bertugas di Kabupaten Klaten  di Gedung Sunan Pandanaran RSPD Klaten, Senin (10/5/2021) siang. Silahturahmi berlangsung kurang lebih 60 menit.

Ada  60 orang wartawan yang menghadiri acara silaturahmi yang diadakan setiap menjelang hari Raya Idul Fitri.  Insan pers yang hadir dari berbagai media, baik media cetak, media elektronik, dan media online.

Dalam sambutannya, Bupati Klaten Hj Sri Mulyani mengatakan, silaturahmi dengan wartawan menjelang Idul Fitri pada tahun-tahun lalu, sebelum ada virus corona biasanya diadakan sekaligus buka puasa bersama. Namun, karena sekarang baru ada virus corona dan karena Klaten masih zona oranye covid-19 maka silaturahmi dengan wartawan diadakan pada siang hari.
Bupati Klaten Hj Sri Mulyani, menegaskan ada larangan mengadakan buka puasa bersama dari pemerintah untuk mencegah penularan virus korona. Pada kesempatan tersebut, Bupati Klaten mewanti-wanti kepada masyarakat termasuk para wartawan untuk mendukung program pemerintah tentang larangan mudik di Hari Raya Idul Fitri 1442 H tahun ini.  Bupati Klaten Hj Sri Mulyani berharap, agar para wartawan mengingatkan keluarganya dan masyarakat Klaten yang ada di perantauan untuk tidak mudik melalui berbagai tulisan dan karya jurnalistiknya. Sehingga larangan mudik Idul Fitri 1442 H ini dapat berhasil, dan dapat mencegah penularan covid-19 khususnya di Kabupaten Klaten dan umumnya di Indonesia.

Sementara itu Kasubag Analisis dan Kemitraan Media Bagian Humas Setda Klaten, Tri Nugroho Pujo Warono, dalam kesempatan tersebut mengungkapkan, bahwa peran wartawan sangat strategis dalam rangka sosialisasi larangan mudik. Maka dari itu diharapkan para wartawan terus melakuan himbauan dan sosialisasi tentang larangan mudik untuk mencegah penularan covid-19.

Lebih lanjut Tri Nugroho “Wowok” mengatakan, ke depan Bagian Humas Setda Klaten akan berganti nama menjadi Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan,  dan  yang bertugas mengurusi analisis dan kemitraan media dimungkinkan akan ditangani oleh dinas lain. Namun, saat ini masih dalam tarap kajian. Diharapkan sinergi dan kemitraan antara wartawan dan Pemkab Klaten ke depan dapat terus terbangun demi mendukung terwujudnya visi dan misi Kabupaten Klaten yang maju, mandiri dan sejahtera. (ksd/*)

Cloud Hosting Indonesia

Tinggalkan Komentar