Search

Bupati Klaten Bantu Sembako 9.804 Paket

BERITA KLATEN – Bupati Klaten Hj Sri Mulyani membantu sebanyak 9.804 paket sembako tahap II untuk warga terdampak virus corona atau covid-19 di wilayah eks Kawedanan Pedan yang meliputi lima kecamatan masing-masing Kecamatan Trucuk, Pedan, Karangdowo, Cawas dan Kecamatan Bayat, Senin (6/7/2020).

Penyaluran ribuan paket sembako yang pengadaannya berasal dari APBD Kabupaten Klaten dilakukan secara simbolis di lima desa lima kecamatan secara bergilir.

Penyerahan dimulai pukul 10.00 WIB di Balai Desa Mireng, Kecamatan Trucuk. Jumlah warga di Kecamatan Trucuk yang mendapat bansos sembako dari Pemkab Klaten tahap II sebanyak 1.888 KK dan di Desa Mireng ada 82 KK. Kedatangan Bupati Klaten di Desa Mireng disambut Kades Mireng Endah Yulianingsih dan Camat Trucuk Bambang Haryoko dan jajaran Kepala Desa se Trucuk.

Setelah dari Trucuk, Bupati Klaten Hj Sri Mulyani bersama rombongan menyerahkan bansos tahap II di Desa Kalangan, Kecamatan Pedan. Jumlah KK di Kecamatan Pedan yang menerima bansos ada 1.463 KK dan Desa Kalangan ada 186 KK. Bupati dan rombongan disambut Camat Pedan Marjana  dan Kades Kalangan Ratno Widodo.

Selanjutnya Bupati Klaten membagikan sembako tahap II di Desa Karangwungu, Kecamatan Karangdowo. Jumlah KK di Kecamatan Karangdowo yang meneri-ma bansos ada 1.914 KK, dan di Desa Karangwungu ada 129 KK. Bupati Klaten disambut Camat Karangdowo Tomisila Aditama dan Kades Karangwu-ngu Sudarjo.

Sesudah dari Kecamatan Karangdowo, Bupati Klaten Hj Sri Mulyani menyerah-kan sembako tahap II di Desa Japanan, Kecamatan Cawas. Jumlah KK di Desa Japanan yang menerima bansos jumlahnya ada 157 KK dan untuk KK di Cawas yang menerima bansos mencapai 2.476 KK. Kedatangan Bupati Klaten Hj Sri Mulyani disambut Kades Japanan Eko Puji Sarwono dan Camat Cawas Drs Prihadi.

Kecamatan ke lima yang dikunjungi Bupati Klaten Hj Sri Mulyani di eks Kawedanan Pedan untuk menyerahkan sembako tahap II yakni Desa Talang, Kecamatan Bayat. Kedatangan Bupati Hj Sri Mulyani disambut Kades Talang Sutopo dan Pelaksana Tugas (Plt) Camat Bayat, Supardiyono. Warga Desa Talang yang menerima bansos sembako tahap II ada 100 KK dan jumlah warga Kecamatan Bayat secara keseluruhan yang menerima bansos tahap II Pemkab Klaten sebanyak 2.063 KK.
Pelaksana Tugas (Plt) Kabag Humas Setda Klaten, Pandu Wirabangsa me-ngatakan, jumlah sembako yang dibagikan Bupati Klaten Hj Sri Mulyani di eks Kawedanan Pedan untuk tahap II sebanyak 9.804 paket. Kemudian yang diserahkan secara simbolis di 5 desa sebanyal 654 paket dan semua penyaluran paket sembako tahap II di wilayah eks Kawedanan pedan berjalan lancar dan kondusif.

Bupati Klaten Hj Sri Mulyani dalam sambutannya saat menyerahkan sembako tahap II di Desa Karangwungu, Kecamatan Karangdowo mengatakan, aneka bansos untuk warga akibat dampak pandemi virus corona atau covid-19 diwacanakan akan diberikan sebanyak 6 kali. Kini pemerintah masih melakukan pembahasan. Diwacanakan bansos akan diberikan 6 kali untuk bulan Mei, Juni, Juli, Agustus, serta bulan September dan bulan Oktober.
Namun, lanjut Bupati Klaten Sri Mulyani, jika bansos tidak jadi diberikan enam kali tetapi warga jangan protes kepada kades, camat dan jangan protes kepada Bupati. Pasalnya, bansos yang tambahan 3 kali baru wacana atau dalam pembahasan. Semoga wacana bansos enam kali bisa terwujud untuk kesejahteraan masyarakat yang terdampak virus corona. (ksd/ humas klaten)

Cloud Hosting Indonesia

Tinggalkan Komentar