Search

Ibu Negara Iriana Joko Widodo Dialog Dengan 3 Orang Ibu Guru

BERITA KLATEN (BK)-Dalam kesempatan menghadiri Gerakan Nasional Pekan Deteksi Dini IVA Test dan Sadanis bagi ibu guru Indonesia di Alun-alun Klaten, Jawa Tengah, Kamis (24/11) Ibu Negara Iriana Joko Widodo melakukan dialog dengan 3 orang ibu guru. Dialog dilakukan di hadapan sekitar seribuan ibu guru.

Tiga orang ibu guru yang sempat diajak dialog Ibu Negara Iriana adalah Herlina guru SD Negeri Jarum, Kecamatan Bayat, Sarmiyati guru SD Negeri Nanggulan, Kecamatan Cawas, dan Sri Sudati guru SD Negeri Ceper. Dalam dialog Ibu Negara Iriana menanyakan mengenai apakah sering melakukan deteksi dini iva test dan sadanis. Para ibu guru ketika dialog dengan Ibu Negara Iriana menjawab dengan jujur. Iriana juga menanyakan apakah para ibu guru sudah masuk terdaftar di BPJS.

Selesai melakukan dialog dengan para ibu guru tersebut, Ibu Negara Iriana menyempatkan menyapa dan bersalaman dengan beberapa ibu guru yang hadir di Alun-alun Klaten. Selanjutnya Ibu Negara Iriana menuju ke tenda tempat atau ruang untuk melakukan deteksi dini Ivatest dan sadanis.  Di dalam tenda tersebut Ibu Negara Iriana melakukan dialog dengan para petugas dan para ibu guru yang melakukan deteksi dini.

img-20161125-wa0006

Dalam rangka gerakan nasional pekan deteksi dini ivatest dan sadanis bagi ibu guru Indonesia Ibu Negara Iriana berkenan di Klaten. Sebelum di Alun-alun Klaten Ibu Negara Iriana mengunjungi Paud di Desa Bowan, Delanggu. Setelah dari Bowan, Delanggu kemudian di Alun-alun Klaten. Selesai di Alun-alun Klaten terus mengunjungi Pasar 3 lantai Klaten. Selesai kunjungan di Pasar 3 lantai Klaten terus mengunjungi perusahaan lurik di Pedan.

Mengakhiri kegiatan di Klaten Ibu Negara Iriana beserta rombongan dan Bupati Klaten Hj Sri Hartini, serta pejabat yang lainnya makan bersama di Rumah Makan Merapi Resto. Selanjutnya meninggalkan Klaten kembali ke Jakarta. (ksd)

Cloud Hosting Indonesia

Tinggalkan Komentar