Lomba Masak Nasgor & Masak Bakwan Menginspirasi Warga Desa Plawikan

BERITA KLATEN-Kegiatan lomba masak nasi goreng (nasgor) bagi bapak dan masak bakwan bagi ibu di Desa Plawikan, tepatnya  di depan rumah Lilik Ratnawati, Sabtu (22/7/2017) menginspirasi bagi peserta lomba dan warga Desa Plawikan yang menyaksikan. Meski lomba tersebut hanya diikuti oleh 10 kelompok dari beberapa rukun warga, namun yang menyakssikan lumayan banyak.

Lomba masak nasgor dan masak bakwan dapat menginspirasi para peserta lomba dan yang menyaksikan lomba karena mereka menilai pemrakarsa (Lilik Ratnawati) adanya kegiatan lomba masak ini cukup cerdas. Kegiatan lomba masak nasgor dan masak bakwan ini menurut warga Desa Plawikan yang menyaksikan lomba tersebut menjadi bukti nyata bagi Lilik Ratnawati untuk memajukan  Desa Plawikan. Karena dengan kreatif untuk memajukan warga masyarakat Desa Plawikan tentunya akan dapat membekali ketrampilan bagi warga Desa Plawikan. Warga masyarakat Desa Plawikan berharap ke depan Lilik Ratnawati akan meningkatkan ketrampilan bagi para wanita meningkatkan kesejahteraan keluarga. Tentunya dengan program kerja Lilik Ratnawati untuk meningkatkan ketrampilan kaum wanita dalam menghadapi tantangan jaman sekarang. Sehingga dengan memberdayakan PKK yang sudah diprogramkan oleh Lilik Ratnawati benar-benar akan meningkatkan kwalitas kaum wanita di Desa Plawikan, Kecamatan Jogonalan, Klaten, Jawa Tengah.

Dengan adanya kegiatan lomba masak nasgor dan masak bakwan yang diprakarsai oleh Lilik Ratnawati pada Sabtu pagi, banyak warga masyarakat Desa Plawikan yang menyatakan mantap bila Lilik Ratnawati menjadi Kepala Desa Plawikan, Kecamatan Jogonalan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Apalagi Lilik Ratnawati yang sapaan sehari-harinya Mbak Lilik didampingi suaminya Agus Wahyudi yang usaha bisnisnya sukses, sehingga akan membantu Lilik Ratnawati dalam memegang tampuk pimpinan pemerintahan Desa Plawikan.

Keberhasilan menyelenggarakan lomba masak nasgor dan masak bakwan warga yang menyaksikan lomba tersebut menyatakan sukses.  Pelaksanaan lomba masak nasgor dan masak bakwan dipandu oleh Lasmini dan Triyono. Karena kelihaian pasangan Lasmini dan Triyono dalam memandu lomba tersebut, suasana lomba masak nasgor dan masak bakwan terasa semarak dan menyenangkan. Karena ungkapan-ungkapan yang dilontarkan Lasmini dan Triyono cukup menghidupkan suasana.

Sehubungan Lilik Ratnawati dapat nomor 1 dalam perolehan nomor undian calon Kepala Desa Plawikan, Triyono selalu mengajak masyarakat Desa Plawikan untuk mencoblos nomor 1 dalam pimilihan kepala desa (Pilkades) yang akan diselenggarakan hari Rabu Pahing, tanggal 26 Juli 2017 pekan depan. Triyono menegaskan dengan menuturkan, bila ingin Desa Plawikan lebih maju, bila ingin Mbak Lilik menang, maka mari nyoblos nomor 1.

Kegiatan lomba masak tersebut, dari hasil penilain oleh tim juri oleh panitia lomba yang dinyatakan sebagai juara antara lain adalah, untuk lomba masak nasgor juara harapan 1 ialah kelompok 5, harapan 2  kelompok 1.  Sedangkan juara 1 adalah kelompok 3, juara 2 kelompok 2, dan juara 3 diduduki kelompok 2. Kemudian untuk lomba masak bakwan untuk  juara harapan 1 kelompok 4,  harapan 2 diduduki kelompok 2. Untuk juara 1 kelompok 5, juara 2 kelompok 1, dan juara 3 kelompok 3.

Lilk Ratnawati berani maju mencalonkan Kepala Desa Plawikan untuk pereode 2018-2023 karena ingin berjuang dengan visinya adalah terwujudnya perubahan Desa Plawikan yang lebih makmur, adil, sejahtera, dan maju. Sedang misi yang dibuat adalah mewujudkan Pemerintah Desa Plawikan yang berwibawa, bersih dari korupsi, dan transparan.

Untuk program kerja ada 4 bidang ialah bidang masyarakat, bidang kepemudaan, bidang keagamaan, dan bidang kewanitaan.

Untuk bidang masyarakat secara singkat dapat dikatakan untuk mengusahakan meningkatkan kesejahteraan, meningkatkan kerukunan masyarakat, meningkatkan kwalitas sumber daya masyarakat, mewujudkan budaya gotong royong, dan mewujudkan filosofi dari rakyat oleh rakyat dan untuk rakyat dalam pembangunan di Desa Plawikan. Tentunya peran serta rukun warga dan rukun tetangga dioptimalkan.

Bidang kepemudaan adalah meningkatkan peran pemuda dan pemudi di semua wilayah dalam kegiatan kemasyarakatan.

Bidang keagamaan adalah akan meningkatkan peran serta para tokoh agama untuk meningkatkan kadar keimanan, serta untuk mewujudkan tri kerukunan beragama.

Bidang kewanitaan ialah mengupayakan peningkatan kesehatan keluarga dan balita dalam kegiatan posyandu, serta peningkatan kesejahteraan keluarga melalui PKK.

Dengan segala upayanya itu Lilik Ratnawati yang kelahiran tanggal 30 Januari 1982 mempunyai motto Yang Muda Berkarya Bersama Membangun Desa Plawikan. (adv.ksd)

Cloud Hosting Indonesia

Tinggalkan Komentar