Search

Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW, Pemkab Klaten Gelar Pengajian & Pengukuhan Takmir Masjid Nurul Istiqlal

BERITA KLATEN – Pemerintah Kabupaten Klaten menggelar pengajian peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW bersama Aparatur Sipil Negara (ASN) Klaten,  di Masjid Nurul Istiqlal kompleks Gedung Grha Bung Karno (GBK), Selasa (03/10/2023).

Pengajian dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tersebut, menghadirkan pembicara yakni Habib Sholeh bin Abdurrahman.

Turut hadir Forkopimda, Sekda Klaten Jajang Prihono,  Staf Ahli, Asisten Bupati, Kepala OPD, ASN, TNI, POLRI, Ketua KUA Kabupaten Klaten, Ketua MUI Klaten, Ketua Muhammadiyah dan Jajaran Korwil Kabupaten Klaten.

Kesempatan tersebut Bupati Klaten, Sri Mulyani sekaligus mengkukuhkan sejumlah 18 orang pengurus takmir Masjid Nurul Istiqlal.

“Selamat dan sukses kepada Ketua Takmir dan segenap pengurus Masjid Nurul Istiqlal. Masjid yang sangat megah, cantik, ini harus di makmurkan,” jelas Sri Mulyani dalam sambutannya.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini diharapkan sebagai motivasi untuk selalu mengingat dan mendekatkan diri kepada Allah SWT.

“Pada momentum ini kita memohon kepada Allah SWT untuk dilapangkan dan dimudahkan dalam berbagai urusan pemerintahan dan pembangunan di Klaten,”terang Sri Mulyani.

Sementara Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Klaten, Ardhani melaporkan kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan kegiatan tahunan yang rutin dilaksanakan.

“Setiap tahun penyelenggaraan pengajian ini juga tempatnya berpindah di Masjid-Masjid milik Pemerintah Daerah Kabupaten Klaten. Tahun ini di Masjid Nurul Istiqlal,” kata Ardhani.

Ia juga menyampaikan tujuan memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW untuk meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT.

“Mudah-mudahan dengan kegiatan ini Pemerintah Kabupaten Klaten juga lebih aman, maju, mandiri, dan sejahtera,” terang Ardhani.

Terakhir, Bupati Klaten beserta seluruh jamaah dilanjutkan melaksanakan ramah tamah.

 

Penulis : ns-ttr-kominfo/klt

Editor : ksd

Cloud Hosting Indonesia

Tinggalkan Komentar