Search

Personel Gabungan Siap Amankan Pilkada Serentak Di Klaten

BERITA KLATEN – Polres Klaten menggelar Apel Pergeseran Pasukan dalam rangka pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) Pilkada Serentak 2024 di wilayah Kabupaten Klaten, Senin (25/11/2024) pagi.

Kegiatan apel tersebut berlangsung di Lapangan KSDC Polres Klaten  dihadiri personel gabungan dari Polri, TNI, dan Brimob Polda Jawa Tengah.

Apel pergeseran  dipimpin  oleh Kapolres Klaten AKBP Warsono,  dan Dandim 0723 Klaten Letkol Czi Bambang Setyo Tri Wibowo, dan dihadiri Wakapolres Klaten Kompol Tegar Satrio Wicaksono, jajaran pejabat utama (PJU) Polres Klaten, serta seluruh Kapolsek di wilayah Polres Klaten.

AKBP Warsono dalam amanatnya menjelaskan pentingnya apel tersebut sebagai bentuk persiapan menjelang pelaksanaan Pilkada yang akan berlangsung hari Rabu, 27 November 2024.

“Apel ini diselenggarakan dengan tujuan untuk mengecek kesiapan personel serta sarana dan prasarana sebelum diterjunkan ke wilayah. Kami ingin memastikan pengamanan berjalan maksimal dan menciptakan suasana aman serta kondusif,” ungkap AKBP Warsono.

Pada Pilkada serentak 2024, warga Klaten akan memilih pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Tengah sekaligus pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Klaten. Untuk mengamankan proses tersebut, Polres Klaten menyiapkan 712 personel yang akan didukung oleh 492 personel TNI dari Kodam IV/Diponegoro dan Kodim 0723 Klaten, serta 25 personel BKO Brimob Polda Jateng.

“Pengamanan kali ini dilakukan secara menyeluruh, dengan total lebih dari 1.200 personel gabungan. Kami fokus menjamin proses demokrasi dapat berjalan damai tanpa gangguan,” tambahnya.

Kapolres Klaten  juga mengingatkan seluruh personel untuk mewaspadai berbagai potensi gangguan, seperti bentrok antar pendukung pasangan calon, perusakan TPS, hingga ancaman kejahatan konvensional. Ia juga menegaskan bahwa profesionalisme dan netralitas aparat harus menjadi prioritas utama selama bertugas.

“Polri sebagai aparat penegak hukum sekaligus pelindung masyarakat harus selalu siap mewaspadai setiap potensi gangguan yang dapat memengaruhi stabilitas keamanan. Untuk itu, saya meminta rekan-rekan mempersiapkan diri dengan baik. Fokus pada tugas pengamanan, dan menghindari tindakan kontra produktif yang dapat mencederai kepercayaan masyarakat,” tegasnya.

Selain itu, Kapolres meminta agar seluruh komponen masyarakat dilibatkan melalui strategi Pemolisian Masyarakat (Polmas) untuk menciptakan kondisi keamanan yang kondusif selama Pilkada berlangsung.

Dengan persiapan yang matang, AKBP Warsono berharap proses pemungutan suara pada tanggal 27 November mendatang dapat berjalan aman, damai, dan tanpa intervensi dari pihak mana pun.

“Mari kita bekerja keras demi menjamin rasa aman masyarakat dalam menentukan hak pilihnya,” pungkasnya.

Kesiapan personel gabungan dalam pengamanan Pilkada Serentak 2024 di Klaten menunjukkan komitmen aparat untuk menjaga stabilitas keamanan di wilayah. Dengan pengawasan ketat dan kerja sama masyarakat, diharapkan proses demokrasi ini dapat berlangsung dengan lancar dan memberikan hasil yang dapat diterima semua pihak. (ksd/humas rest)

Cloud Hosting Indonesia

Tinggalkan Komentar