Search

Polres Klaten Bersama Instansi Terkait Melakukan Patroli Gabungan

BERITA KLATEN – Polres Klaten bersama instansi terkait melaksanakan patroli gabungan dalam rangka penertiban PPKM Level IV, Minggu (8/8/2021).

Patroli gabungan diikuti oleh personel Polres Klaten, Kodim Klaten, Satpol-PP, Dishub, Disbudparpora serta Disdakop dan UMKM. Adapun rute yang dilalui Kantor Pemkab Klaten, Jl. Melati, Jl. Kartini, Terminal Ir. Soekarno, RS. Bagaswaras, Pasar Jimbung, Obyek Wisata Rowo Jombor, ds. Krakitan Bayat, Kalikuning, Pasar Srago , Stasiun Klaten dan kembali di kantor Pemkab Klaten.

Kapolres Klaten melalui Kasi Humas Iptu Nahrowi  menjelaskan bahwa dalam pelaksanaan patroli, para personel gabungan secara aktif memberikan himbauan terkait protokol kesehatan dan juga aturan dalam PPKM Level IV. Mereka juga turun langsung di lokasi-lokasi yang dinilai berpotensi kerumunan seperti pasar dan obyek wisata untuk mengingatkan para pedagang dan pengunjung agar tetap mematuhi 5M.

“Patroli gabungan kita lakukan setiap hari. Kita sisir lokasi publik yang rawan penularan covid-19 seperti obyek wisata, pasar, pertokoan dan warung-warung. Kita ingatkan bahwa pandemi covid-19 belum berakhir dan Klaten masih dalam status PPKM Level IV. Himbauan kita lakukan melalui mobil penerangan keliling dan juga kita terjun langsung ke lokasi rawan,”tutur Iptu Nahrowi.

Iptu Nahrowi  kemudian berpesan  masyarakat agar sabar dalam menghadapi situasi wabah covid-19 dan tetap mematuhi protokol kesehatan 5M. Saat PPKM Level IV masyarakat diminta patuh mengurangi mobilitas dan selalu memakai masker.(ksd/humas res)

Cloud Hosting Indonesia

Tinggalkan Komentar