Search

Siswa Baru Di SMPN 6 Nilainya Beragam

KLATEN UTARA (BK). Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 6 Klaten dalam menerima siswa baru tahun ajaran 2016/2017 nilainya beragam. Soal nilai tidak menjadi target selektif untuk SMP Negeri 6 Klaten.

Demikian dikatakan Kepala SMP Negeri 6 Klaten Wiyarto, ketika ditemui di kantornya Senin (18/7) siang. Menurutnya tidak menyeleksi nilai siswa baru yang masuk SMP Negeri 6 Klaten. Karena di sekitar SMP Negeri 6 Klaten ada 3 SMP Negeri  dan 1 SMP Swasta yang baik. Maka SMP Negeri 6 Klaten menerima calon siswa yang berminat masuk di SMP Negeri 6 Klaten.

Pada hari pertama masuk sekolah, Senin (18/7) menurut Wiyarto luar biasa, karena orang tua siswa baru semangat mengantar anaknya masuk sekolah di SMP Negeri 6 Klaten. “Dengan semangat orang tua ini semoga memotivasi para siswa baru untuk bersekolah di SMP Negeri 6 Klaten,”ujar Wiyarto.

[ads1]

Kegiatan pengenalan lingkungan sekolah bagi siswa baru (PLSSB) di SMP Negeri 6 Klaten dilaksanakan selama 3 hari. Ialah mulai hari Senin s/d Rabu (18-20/7). Kegiatan PLSSB dilakukan oleh para guru. Dalam PLSSB ini tidak melibatkan OSIS SMP Negeri 6 Klaten. Para siswa akan mengenali lingkungan sekolah yang baru. Selain mengenali lingkungan SMP Negeri 6 Klaten siswa baru juga diberi wawasan mengenai cara belajar yang efektif.  Juga dibekali mengenai tata tertib di SMP Negeri 6 Klaten. Selama PLSSB siswa baru mendapat pembinaan rohani sesuai keyakinan para siswa. Pada waktu Sholat Dhuhur siswa baru mendapat arahan rohani dari pembimbing sesui agama yang diyakini.

Untuk tahun ajaran 2016/2017 ini Wiyarto mengatakan siswa baru berjumlah 272 siswa. Jumlah rombongan belajar (rombel) ada 9. Kegiatan PLSSB dilakukan mulai pukul 07.00 hingga habis sholat Dhuhur. (ksd)

Cloud Hosting Indonesia

Tinggalkan Komentar