Search

Siswa SMP Kristen 1 Klaten Peduli Alam & Sesama

BERITA KLATEN-Mengakhiri tahun ajaran 2016/2017 siswa kelas 7 dan 8 Sekolah Menengah Pertama (SMP) Kristen 1 Klaten mengadakan kegiatan kemah di  Bumi Perkemahan (Buper) Tirta Mulya di Dukuh Sumberejo, Desa Kalikotes, Kecamatan Kalikotes, Kabupaten Klaten, Jateng, Kamis s/d Sabtu (15-17 Juni 2017). Dalam perkemahan selama 3 hari siswa diajak peduli pada alam raya dan sesama hidup.

Dalam kegiatan kemah siswa kelas 7 dan kelas 8 yang jumlahnya ada 133 siswa, mereka diajak untuk peduli pada alam raya di sekitar Buper Tirta Mulya. Para siswa diajak untuk menciptakan lingkungan yang bersih, tidak melakukan vandalisme pada pohon-pohon yang ada di area buper Tirta Mulya yang luasannya 1,5 hektar. Siswa juga membersihkan sampah-sampah plastik  di sungai dan membakarnya. Dalam kegiatan kemah para siswa juga menebar bibit ikan lele ke sungai yang yang melintas di Buper Tirta Mulya. Program kegiatan kemah juga untuk melatih siswa dapat bekerja sama dengan teman-temannya. Selain melatih kerja sama, siswa juga diajak peduli pada teman sesamanya yang perlu diperhatikan.

Ketika para siswa melakukan bersih-bersih lingkungan Buper Tirta Mulya melakukan dengan kompak. Sampah-sampah bukan organik diambili para siswa dengan cara beranting. Termasuk waktu menebar bibit ikan lele juga dilakukan bersama-sama dengan turun ke kali.

Selain membersihkan lingkungan dan menebar bibit ikan lele, untuk melatih kerja sama dan peduli pada sesama juga dengan menggunakan media permainan berupa outbond. Permainan outbond anatara lain menggapai cinta, estafet bunga, melindungi mantan, jomblo foot, domba dan serigala, serta mencari jejak/renungan.

Selama kegiatan kemah para siswa juga pada waktu-waktu tertentu oleh pembina para siswa diajak merenungi kasih dan kebesaran Tuhan Yesus. Merujuk kasih Tuhan Yesus para siswa juga diajak mengasihi sesama yang lemah, dan kepeduliaan kepada semua ciptaan Tuhan.

Selama kegiatan kemah, para siswa didampingi para guru pembina, antara lain Pak Angga, Pak Samuel Dedy S, Pak Nuksmantoro, dan Pak Andreas. Pada upacara pembukaan (opening ceremony) hadir juga Kepala SMP Kristen 1 Klaten A.Kuncoro bertindak sebagai inspektur upacara.  Juga hadir Pak Kris Setyanto, dan para guru lainnya.

Pada kesempatan giat kemah SMP Kristen 1 Klaten pada hari akhir, Sabtu (17/6/2017) juga hadir Kepala Desa Kalikotes Ponidi, anggota Koramil Kalikotes yang bertugas selaku Babinsa Desa Kalikotes, dan tamu lainnya. Sehingga giat kemah siswa kelas 7 dan kelas 8 nampak semangat.

Ketua OSIS SMP Kristen 1 Klaten Aldo Diva Jullyan Manuel, yang duduk di kelas 8 mengungkapkan rasa senang adanya giat kemah semacam ini. Beberapa siswa lainnya Fania kelas 8, Vio kelas 7 mereka mengatakan yang senada merasa senang ada giat kemah ini. Menurut mereka dapat melatih mandiri, kerja sama dalam kelompok, yang berguna untuk kelak bila sudah bekerja. Rangkaian kegiatan perkemahan SMP Kristen 1 Klaten diakhiri dengan doa bersama sekitar pukul 11.00. Sebelum ditutup disampaikan pengumuman para juara beberapa item penilaian. Antara lain regu atau kelompok yang sopan, disiplin, teraktif dan  lainnya. (ksd)

Cloud Hosting Indonesia

Tinggalkan Komentar